Main Article Content

Abstract

Tujuan umum penelitian ini meningkatkan hasil belajar matematika. Upaya peningkatan hasil belajar matematika pada penelitian ini menggunakan   pembelajaran kooperatif media Ka-Gem-Aris.  Manfaat bagi siswa untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar matematika. Bagi guru bermanfaat untuk mendorong kreativitas dalam mendesain inovasi pembelajaran. Kegiatan penelitian ini menggunakan metode PTK yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus terdiri dari Planning, Acting, Observing, dan Reflecting. Pada siklus I, hasil diskusi kelompok tidak dipresentasikan. Pada siklus II hasil diskusi kelompok dipresentasikan di depan kelas dan ditanggapi oleh kelompok yang lain. Sebelum diberi tindakan hasil belajar matematika rata-ratanya  64. siklus I nilai rata-rata meningkat menjadi 70, dan pada siklus II menjadi 77. Peran aktif siswa pada siklus II meningkat secara signifikan . Hal ini ditandai dengan semakin hidup pelaksanaan diskusi karena antar kelompok mempresentasikan hasil diskusi dan ditanggapi kelompok lain.

Keywords

Kancing Gemerincing dan Arisan Keaktifan Belajar Hasil Belajar

Article Details

References

  1. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. (2000). Kamus Besar Bahasa Indonesia, Depdikbud, Jakarta
  2. Winkel, W. S,. (2004), Psikologi Pendidikan dan Evaluasi Belajar, PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta. Moh.Surya, (1981). Pengantar Psikologi ,Pengaruh Faktor No Intelektual Terhadap Gejala Berprestasi Kurang, IKIP Bandung Hamalik, Oemar. (2001). Proses Belajar Mengajar, Bumi Aksara, Jakarta Nasution, (2006). Berbagai Pendekatan Dalam Proses Belajar Mengajar, Bumi Aksara, Jakarta Dimyati dan Mudjiono. (2002). Belajar dan Pembelajaran, Rineka Cipta dan Depdikbud, Jakarta.