Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Melalui Pendekatan Jelajah Alam Sekitar (JAS) Berbantuan Audio Visual

Main Article Content

Dion Adzanu Havinsha
M Aji Fatkhurrohman
Bayu Widiyanto

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis setelah diterapkan pendekatan jelajah alam sekitar berbantuan audio visual. Analisis data penelitian ini ada dau jenis yaitu analisis data awal dan analisis data akhir. Analisis data awal yaitu uji validitas dengan korelasi produk momen, reliabilitas. Analisis data akhir yaitu uji normalitas, uji n-gain, dan uji paired sample t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan jelajah alam sekitar berbantuan audio visual dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dengan hasil uji paired sample t-test diperoleh nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Dengan hasil uji n-gain untuk mengetahui kriteria peningkatan kemampuan berpikir kritis pada kriteria sedang.

Article Details

Section
Articles