UJI VALIDITAS TES ULANGAN AKHIR SEMESTER GASAL MATA PELAJARAN MATEMATIKA(STUDI DESKRIPTIF ANALISIS DOKUMENTER DI SMP NEGERI SLAWI TAHUN PELAJARAN 2016/2017)
Main Article Content
Abstract
Selama ini SMP Negeri Slawi menggunakan soal-soal bersama yang belum divalidasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan validasi terhadap item-item tes Matematika yang digunakan sebagai tes dalam Ulangan Akhir Semester Gasal Mata Pelajaran Matematika sehingga didapatkan butir tes yang cukup valid dengan penerapan model Rasch. Model validasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah validitas model Messick yang meliputi aspek – aspek validitas : (1) conten , (2) substantif , (3) Struktural, (4) Eksternal dan (5) Konsekuensial. Populasi dalam Penelitian ini adalah seluruh lembar jawaban UAS gasal peserta didik kelas VII di SMP Negeri Slawi tahun ajaran 2016/2017. Dalam pengambilan sampel penelitian ini mengambil 288 sampel yang merupakan lembar jawaban peserta didik kelas VII di SMP Negeri 1 Slawi. Metode mengumpulkan data yang digunakan adalah dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis kualitatif pada soal matematika untuk soal pilihan ganda, sedangkan analisis kuantitatif menggunakan Program R 3.3.3 paket ltm dan eRm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah keseluruhan soal pilihan ganda adalah 40 soal. Semua soal telah sesuai dengan materi yang diujikan yaitu sebanyak 4 materi pokok. Materi pokok yang di ujikan meliputi: (1) Bilangan (14 soal); (2) Himpunan (9 soal); (3) Bentuk Aljabar (10 soal); dan (4) Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel (7 soal). Konstruksi soal pilihan ganda terdiri dari satu item dan empat optios. Salah satu dari option tersebut merupakan kunci jawaban. Soal Matematika yang digunakan dalam UAS gasal terbukti valid dengan penerapan Model Rasch. Hasil Validitas menunjukkan bahwa Tes UAS gasal telah memenuhi validitas konstruk menurut Messick (2006) yang meliputi aspek – aspek: (1) conten , (2) substantif , (3) Struktural, (4) Eksternal dan (5) Konsekuensial.
Â
Kata Kunci: Analisis Tes, Validitas, Messick, program R versi 3.3.3
Article Details
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
- This work is licensed under
Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License